beritadunesia-logo

Business Headline



Perlambatan Ekonomi Tiongkok Picu Naiknya Harga Emas Global

Rabu,2014-10-22,09:23:26
(Berita Dunesia) Jakarta - Harga emas dunia mengalami kenaikan pada perdagangan Selasa, 21 Oktober 2014 waktu Amerika Serikat. Barang yang dianggap save-heaven untuk investasi ini semakin banyak dilirik investor.

Data perekonomian Tiongkok yang mengalami perlambatan pada kuartal ketiga 2014 ini juga ikut mendorong harga emas menjadi lebih tinggi.

Dilansir Forbes, Rabu 22 Oktober 2014, harga emas Comex naik US$4,20 menjadi US$1.248,90 per ounce. Sedangkan harga emas Spot terakhir berada di angka US$1.248,50 atau mengalami kenaikan US$1,1.

Pertumbuhan ekonomi TIongkok pada kuartal ketiga ini adalah 7,3 persen. Angka ini memang di atas perkiraan pasar namun ini merupakan pertumbuhan terendah dalam sejarah Tiongkok dalam lima tahun ke belakang.

Pasar Domestik

Di dalam negeri, Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia PT Antam Tbk melaporkan harga emas batangan pada transaksi hari ini, Rau 22 Oktober 2014 masih belum bergerak dari harga yang diperdagangkan pada Senin, 20 Oktober 2014.

Harga emas batangan Antam masih dijual Rp526.000 untuk ukuran 1 gram. Emas ukuran 5 gram dilepas dengan harga Rp2.485.000, ukuran 10 gram Rp4.920.000, ukuran 25 gram Rp12.225.000, ukuran 50 gram Rp24.400.000, dan ukuran 100 gram dijual Rp48.750.000.

Harga emas ukuran 250 gram dipatok pada level Rp121.750.000 dan ukuran 500 gram mencapai Rp243.300.000.

Adapun harga beli kembali (buyback) emas Antam hari ini dipatok pada level Rp475.000 per gram.
Berita Terkait
WIAPEDIA
Fitrafood
REAFO
GFS